Senin, 17 Januari 2011

Mengatasi Rasa Sakit Ketika Haid

PENGETAHUAN SOAL ALAT REPRODUKSI WANITA
Organ reproduksi perempuan terdiri dari :

  • Uterus atau rahim. Bentuknya seperti buah pear, lonjong ke bawah dan besarnya kira-kira sebesar kepalan tangan.

  • Cervix yang merupakan jalur antara saluran vagina dan merupakan tempat keluarnya darah menstruasi.

  • Tuba fallopi,-terletak kiri kanan uterus-, di ujung-ujungnya terdapat ovarium.

  • Ovarium, ukurannya seperti kacang almond dan memproduksi telur. Di dalam ovarium ini terdapat 200 ribu sampai 400 ribu follicle yang berisi bahan-bahan yang dibutuhkan untuk menghasilkan telur.

  • Endometrium terletak di dalam uterus. Endometrium inilah yang luluh saat terjadi menstruasi.

  • Selain jaringan endometrial, menstruasi juga mengeluarkan darah yang keluar lewat cervix dan vagina. Bila terjadi kehamilan, endometrium akan menebal dan diisi dengan jaringan darah yang kemudian terhubung dengan plasenta.

    MENGAPA KALAU LAGI HAID SEBAGIAN WANITA MERASA SAKIT ?

    alat reproduksi wanita
    alat reproduksi wanita

    Hal ini sama dengan ketika mulut terkena sariwan di mana sel epitel yang ada di dalam mulut sedang terluka. Saat menstruasi, sel epitel yang ada di dalam rahim meluruh, makanya seringkali menyebabkan rasa sakit. Ini tidak masalah, kecuali bila sangat sakit. Ada kemungkinan posisi rahimnya yang agak miring sehingga bersinggungan dengan syaraf-syaraf pada tulang belakang atau ada kelainan di dalam rahim. Sebaiknya segera periksakan diri ke dokter. Jangan malu untuk pergi memeriksakan diri ke dokter kandungan hanya karena Anda masih perawan dan atau takut dibilang macam-macam. Lebih baik sehat daripada menderita hanya karena rasa malu!!!

    RAMUAN UNTUK MENGATASI RASA SAKIT KETIKA HAID / MENSTRUASI
    Sediakan setengah ibu jari asam kawak, 10 potong temulawak dan gula aren secukupnya di tambah 3 jari ibu kunyit / biang kunyit. Direbus jadi satu dengan 1 gelas air. Biarkan hinggaairnya tinggal 1/2 gelas. Diminum setiap pagi berturut-turut dalam satu minggu menjelang datang bulan. Ketika haid datang jika Anda masih merasakan sakit atau nyeri, Anda bisa minum campuran air daun sirih dan biang kunyit, karena dua-duanya mengandung antibiotik alami yang hebat.


    Sekian kiranya bermanfaat...


    Sumber : http://hidupsuksestiknan.wordpress.com

    0 Komentar:

    Posting Komentar

    Berkomentarlah dengan bijak, Semoga dapat memberi wawasan yang lebih bermanfaat!