Selasa, 08 Februari 2011

Kolesterol

1. Definisi

Kolesterol merupakan lemak darah yang disintesis di hati serta ditemukan di sel darah merah, memmbran sel dan otot. Kolesterol digunakan tubuh untuk membentuk garam empedu sebagai fasilitator pencernaan lemak dan untuk pembentukanhormon oleh kelenjar adrenal, ovarium, dan testis.
Kolesterol serum digunakan sebagai indikator penyakit arteri koroner dan arterosklerosis. Hiperkolesterolemia menyebabkan penumpukan plak di arteri koroner sehingga dapat menyebebkan miokardial infark. 


2. Nilai rujukan
Dewasa:
< 200 mg/dl

Anak: 
Bayi: 90-130 mg/dl
Anak: 130-170 mg/dl


3. Masalah klinis
- Penurunan kadar: 
Hipertiroid, sindroma chusing (kelenjar adrenal berlebih), kelaparan, malabsorpsi, anemia, infeksi akut.
Pengaruh obat: antilipid, tiroksin, antibiotik (kanamisin, neomisin, tetrasiklin), asam nikotinat, estrogen, glukagon, heparin, salisilat, kolkisin, anti diabetik oral

- Peningkatan kadar:
Miokardial infark, arterosklerosis, obtruksi bilier, sirosis bilier, sindroma nefrotik, diabetes tidak terkontrol.
Pengaruh obat:
Aspirin, kortikosteroid, kontrasepsi oral, epinefrin, norepinefrin, fenotiazin, vitamin A dan D, sulfonamid, fenitoin.


Sumber : http://medicatherapy.com


0 Komentar:

Posting Komentar

Berkomentarlah dengan bijak, Semoga dapat memberi wawasan yang lebih bermanfaat!